Jumat, 25 Maret 2011

Magang Minggu Ke IX

Sekarang kegiatan magangya sudah di minggu ke sembilan ngak terasa juga. Dari kegiatan magang ini sudah banyak pengalman baru yang saya dapat, dimana sekarang saya sudah mulai terbiasa menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat magang. Yang dulunya sangat sulit untuk dapat berinteraksi dengan lingkungan baru dan sekarang ini menjadi biasa. Ternyata pengalaman itu sangat bermaaf untuk kita. Dengan memiliki banyak pengalaman membuat kita bisa lebih percaya diri dalam pergaulan, organisasi, dan dalam memecahkan sesuatu masalah yang dihadapi. Maka dari itu jangan takut salah, kesalahan adalah acuan bagi kita untuk bisa mecapai sesuatu yang lebih baik. 

Yach itu sedikit pelajaran yang berharga yang dapat saya rasakan sendiri. 

Magang pada minggu ini ada beberapa kegiatan yang dapat saya kerjakan diantaranya : Pada hari selasa tanggal 22 Maret 2011 saya dan tiga teman lainya, yaitu Adi Sanjaya, Yuni Sitia, dan Arnitya berkesempatan untuk mengajarkan moodle pada SMP Negeri 4 Mendoyo, yang kegiatan ini di koordinatori oleh Adi Sanjaya. Dan di SMP Negeri 4 Negara pada minggu ini membantu membuat kwitansi untuk pembayaran guru honor, pegawai tidak tetap, transport dinas luar, dll.  

Dalam minngu ini juga sedang dilaksanakan ujian sekolah untuk kelas IX. Yang pelaksanaannya dari tgl 21-26 Maret 2011.

Berikut cerita sekaligus kegiatan magang pada minngu ke sembilan. Okey sampai ketemu di posting selanjutnya pada bulan April nanti. Terimakasih atas kunjungan.....
Bye....bye.....

Jumat, 18 Maret 2011

Magang Minggu Ke Delapan

Hey ketemu lagi nch di posting ke delapan pada minggu ke delapan. Gak terasa ya magangnya udah mencapai 2 bulan, weleh-weleh harus kejar target nch supaya tugas-tugas dari kampus dapat terselesaikan sebelum kembali ke ITB. Untuk minggu ini tugas yg dikerjakan tidak terlalu banyak. Emang seperti itu keadaannya di tempat magang kalau lagi numpuk kerjaan bayak banget sampai gak sempet istirahat. Tapi sekali gak ada kerjaan satai banget malahan dapat ntn televisi lagi,hehehe

Untuk minggu ini disekolah SMP Negeri 4 Negara guru-guru lagi sibuk mempersiapkan ujian sekolah yang dilaksanakan minggu depan. Dimana sekarang syarat kelulusan untuk siswa sangat sulit. Maka dari itu dewan guru sangat memotipasi siswa untuk lebih giat lg belajar. Malahan pada hari ini tanggal 18 Maret 2011 Kepala Sekolah Mengadakan Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas IX masalah ujian untuk kelas IX. Dimana kepala sekolah menerangkan bagaimana ujian tahun ini yang semakin sulit untuk bisa lulus. Dan diharapkan juga kepada Orang Tua Siswa jg memberikan motipasi kepada putra putrinya untuk lebih giat lagi belajar.

Nah sedikit itu cerita tentang SMP Negeri 4 Pada Minggu Ini. Nah untuk magang kali ini saya megerjakan beberapa kegitan antara lain : Membuat daftar hadir rapat orang tua siswa, Melanjutkan membuat Rekap Bos untuk bulan Oktober -  Desember 2010, dan Membuatkan struktur organisasi perpustakaan.

Yach untuk minggu ini hanya itu yang saya kerjakan di tempat magang. Oke sampai ketemu di posting ke-9, semoga kalian tetap setia berkujung ke Blog Saya ini. Terima kasih....

Jumat, 11 Maret 2011

Magang Minggu Ke Tujuh

Hey teman-teman pengunjung setia blog q ini, sedikit saya mau ceritakan kegiatan magang pada minggu ke tujuh yang jatuh pada bulan Maret. Kegiatan magang pada minggu ini cukup padat dan melelahkan, dimana banyak tugas yang deberikan oleh staf pegawai di SMP Negeri 4 Negara.

Tugasnya tidak jauh beda sch dari minggu sebelumnya, yaitu membantu bagaian administrasi. Tapi untuk minggu karena awal bulan banyak laporan yang harus dikirim ke Dinas Kabupaten yang belum selesai dikerjakan. Maka dari itu saya ditugaskan untuk minggu ini menyelesaikan Laporan Bulanan dan Laporan Rekap BOS. Syukur tadi siang semua laporan selesai dikerjakan dan langsung dikirim ke Dinas Kabupaten.

Dan pada minggu ini juga ada pelaksanaan PORSENIJAR yang menyibukan beberapa guru dan pegawai. Karena pada tahun ini SMP Negeri 4 Negara berperan sebagai tuan rumah dari pelaksanaan PORSENIJAR kali ini.

Sengguh pada minggu ini kegiatan yang FULL JOB belum lagi harus merekap nilai pemantapan propinsi kabupaten untuk kelas IX. Tapi dalam perekapan nilai saya hanya diminta bantuan untuk membuatkan format blangko nilai untuk semua mata pelajran. Dan nilainya diinputkan oleh bagian kurikulum.

Hmmm banyak juga yach ternyata yang dapat saya kerjakan pada minggu ini. Namun karena terlalu sibuknya pada minggu ini juga tidak sempat mengambil foto sebagai dokumentasi. Minggu selanjutnya saya usahakan akan ada foto sebagai dokumetasi dari kegiatan magang di SMP Negeri 4 Negara.

Ok sekian cerita magang saya pada minggu ini, sampai ketemu di minggu selanjutya di posting ke delapan. Terima kasih...........

Jumat, 04 Maret 2011

Magang Minggu Ke Enam

Magang Minggu Ke-VI telah menginjak bulan maret, dimana pada minggu ini di tempat magang, saya mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan moodle kepada para guru di SMP Negeri 4 Negara, dimana itu adalah salah satu tugas magang dari SEAMOLEC yang telah berhasil saya laksanakan. Pelaksanaan presentasi mendapat tanggapan baik dari para guru SMP Negeri 4 Negara. Kepala sekolah berharap para guru dapat mengaplikasikan E-Learning Moodle dalam pembelajaran di Sekolah. Namun para guru seperti kurang bersemangat dikarenakan fasilitas di SMP Negeri 4 Negara kurang memadai. Dimana komputer di SMP yang aktif hanya 5 buah saja. Dari Bapak Kepala Sekolah akan dicarikan solusinya.

Magang pada minggu ini hanya dilaksanakan 4 hari yaitu dari tanggal 28 Pebruari - 3 Maret 2011, dikerenakan magang minggu K-VI ini bertepatan dengan HARI RAYA NYEPI yang jatuh pada tanggal 5 Maret 2011. Umat hindu di Bali serentak merayakan Hari Raya Nyepi yg dirayakan satu tahun sekali. Dimana perayaan nyepi ini dimeriahkan dengan pengarakan ogoh-ogoh yang dilaksanakan sehari sebelum nyepi'yaitu pada hari ini.

Banyak kejadian yang kualami pada minggu ini, mulai dari presentasi yang grogi banget tapi syukur berjalan lacar. Dan kemarin pada hari Kamis 3 Maret 2011, saya mendapat kiriman CD Pemrograman C++ dari seseorang. Isinya bagus banget saya sangat menyukainya' untuk orang tersebut saya ucapkan trima kasih banget.

Selain presentasi pada tanggal 28 Pebruari 2011 saya juga membantu merekap nilai Raport Siswa kelas IX semester 1. Dimana sekarang ini nilai raport juga menentukan kelulusan dari kelas IX.

Pada minggu ini juga ada pelaksanaan Pemantapan Tingkat Kabupaten untuk siswa-siswi kelas IX. Pemantapan juga berjalan dengan lancar, walaupun pada hari Kamis tanggal 3 Maret 2011 siswa kelas IX sekaligus pemantapannya 2 Mata Pelajaran. Dikarenakan pada hari Rabu 2 Maret 2011 ada upacara MELASTI  yang merupakan salah satu dari rangkaian Hari Raya Nyepi.

Untuk minggu ini hanya sekian yang dapat saya laporkan, untuk foto sebagai hasil dokumentasi tidak ada karena tidak sempat mengambil foto. Baiklah sampai ketemu lagi di posting selanjutya......
Terima Kasih Telah Berkunjung di Blog Saya Ini...........